Evaluasi Tahap II Program Gerakan Kota Cerdas (Smart City) 2023 Musi Banyuasin
MEWAKILI SUMATERA SELATAN RAIH PENGHARGAAN TINGKAT NASIONAL
Senin, 2 Oktober 2023. Mengusung tema “Kolaborasi Dalam Transformasi Mutu Layanan yang Mudah, Cepat dan Setara kepada Peserta Jaminan Kesehatan nasional”. Pertemuan Nasional Fasilitas Kesehatan BPJS Kesehatan Tahun 2023 yang di prakarsai oleh BPJS Kesehatan dihadiri langsung oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Prof. Dr. Muhadjir Effendy, M.AP), Menteri Kesehatan (Ir. Budi Gunadi Sadikin, CHFC, CLU), Direktur Utama BPJS Kesehatan (Prof. Dr. Ali Ghufron Mukti, M.Sc., Ph.D., AAK) beserta Jajaran Direksi, Ketua Dewan Pengawas BPJS Kesehatan (Prof. Dr. Abdul kadir, Ph.D., Sp.THT-KL(K)., M.A.R.S) beserta Anggota Dewas, Ombudsman Republik indonesia, Perwakilan Kedeputian Wilayah BPJS Kesehatan, Pimpinan Dinas Kesehatan Provinsi maupun Kabupaten dan Pimpinan Fasilitas Kesehatan (Puskesmas, Klinik, dan Rumah Sakit).
Acara kali ini dibuka dengan Tari Genjring Nusantara yang merupakan gabungan dari berbagai tari tradisional Indonesia yang melambangkan keberagaman budaya di Indonesia yang menjadi satu kesatuan. Tari ini selaras dengan tema yang diusung dalam kegiatan hari ini. Dalam acara ini, dilakukan pula Launcing Transformasi Mutu Layanan JKN oleh Menteri PMK, Menteri Kesehatan, Direktur Utama BPJS Kesehatan dan Ketua Dewas BPJS Kesehatan.
Dalam kesempatan ini, Menteri Kesehatan menyampaikan pesan untuk Meningkatkan Pelayanan Kesehatan, Mengalihkan Strategi Pelayanan Kesehatan lebih ke arah Pencegahan daripada Pengobatan, dan Pemerintah akan berupaya untuk menyediakan Alat Kesehatan demi meningkatkan insfrastruktur dan pelayanan kesehatan bagi Masyarakat.
Selain Menteri Kesehatan, Mentri PMK juga menyampaikan beberapa hal antara lain untuk meningkatkan Jaminan Kesehatan bagi SDM Usia Produktif dan Memberikan Jaminan kepada SDM Pasca Produktif. Mentri PMK juga berpesan untuk meningkatkan strategi dalam penerapan UHC (Universal Health Coverage) agar dapat menjangkau seluruh Warga Negara Indonesia bahkan di Daerah 3T.
Secara keseluruhan dalam sambutannya Menteri Kesehatan dan Mentri PMK sepakat untuk terus meningkatkan Derajat Kesehatan Masyarakat melalui Pengembangan/Peningkatan Mutu Pelayanan Kesehatan bagi seluruh Masyarakat Indonesia agar terciptanya SDM yang Sehat, Cerdas, Kuat dan Berakhlak demi mewujudkan “INDONESIA EMAS 2030”.
Acara hari ini, ditutup dengan Penyerahan Penghargaan kepada Fasilitas Kesehatan yang Berkomitmen Dalam Meningkatkan Mutu Pelayanan JKN Tahun 2023. RSUD Sekayu sebagai salah satu Nominator dalam penilaian FKRTL Berkomitmen Dalam Peningkatkan Mutu Pelayanan JKN Tahun 2023 Kategori Rumah Sakit Kelas B berhasil meraih Penghargaan Sebagai Peringkat Ketiga Tingkat Nasional.
Penghargaan ini, diterima langsung oleh Direktur RSUD Sekayu, dr. Sharlie Esa Kenedy, MARS. "Kami akan terus melakukan Transformasi Mutu Pelayanan Kesehatan guna memberikan pelayanan terbaik kepada pasien dan peserta JKN di Rumah Sakit Kami" Ujar dr. Sharlie saat diwawancarai setelah menerima penghargaan.
03/10/2023 Administrator 1294x dilihat
Berita Terkini
MEWAKILI SUMATERA SELATAN RAIH PENGHARGAAN TINGKAT NASIONAL
RSUD Sekayu Menerima Operasi Bibir Sumbing dan Celah Langit GRATIS
Pengumuman Terbaru
HASIL AKHIR SELEKSI TES WAWANCARA PENERIMAAN CALON PEGAWAI KONTRAK (NON ASN) BLUD RSUD SEKAYU
HASIL SELEKSI TES UJI KOMPOTENSI TERTULIS PENERIMAAN CALON PEGAWAI KONTRAK (NON ASN) BLUD RSUD SEKAY
PENGUMUMAN HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PENERIMAAN CALON PEGAWAI KONTRAK (NON ASN) BLUD RSUD SEKAYU 20
Penyuluhan Terbaru
Memahami Sakit Pinggang Sebelah Kiri: Penyebab, Dampak, dan Solusi
Mengatasi Sakit Pinggang dengan Ramuan Alami: Solusi Tradisional untuk Kesehatan Anda
Apa Itu TIFOID dan Penyebabnya
Dokumen
Hasil Survei Kepuasan Masyarakat Triwulan III Tahun 2024
Tindak Lanjut Pengaduan Tahun 2023
Tindak Lanjut Pengaduan tahun 2022